Suara Terbanyak Dedi Terpilih Jadi Paw Kades Jambuluwuk 1.jpg
Read Time:52 Second

CIAWI, PENAPUBLIK.COM – Dedi (01) mendapatkan suara terbanyak dalam pemilihan Pejabat Antar Waktu (PAW) Kepala Desa Jambuluwuk, Kecamatan Ciawi yang digelar pada Minggu pagi (26/2/2023).

Dedi dengan nomor urut 01 mendapatkan jumlah suara sebanyak 32 suara mengungguli dua orang calon lainnya yakni Ade Hayu nomor urut 02 dengan perolehan suara 22 suara dan Suryadi nomor urut 03 dengan jumlah 17 suara.

“Alhamdulillah pelaksanaan kegiatan pemilihan PAW Kepala Desa Jambuluwuk telah selesai digelar dan hasil akhir unggul atas nama Dedi nomor urut 01 dengan perolehan suara sebanyak 32 suara. Pemenang PAW akan dilantik ” terangnya seusai mengumumkan hasil pemungutan suara PAW Kades Jambuluwuk pada Minggu (26/2/2023).

Ditempat yang sama, Kompol Agus Hidayat mengatakan meskipun sebelum pelaksanaan pemilihan PAW ada rumor dan isu yang cukup menegangkan dari pihak luar namun demikian pihaknya bersyukur hingga pelaksanaan tidak ada kejadian yang tidak diinginkan.

“Alhamdulillah secara keseluruhan pelaksanaan pemilihan berjalan dengan aman dan kondusif hal ini demi keutuhan lingkungan dan warga Desa Jambuluwuk kedepannya. Kami juga himbau kepada para Calon Kades agar tidak menimbulkan ekses apapun.” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

eight − six =