2023 07 27 20 23 24.png
Read Time:1 Minute, 18 Second

CIBINONG, PENAPUBLIK.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor melakukan simulasi distribusi logistik untuk Pemilu 2024 mendatang, bertempat di halaman dan area Gudang KPU pada Kamis (27/7/2023).

Menurut Hasyim Asyari, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI mengatakan bahwa kegiatan tersebut sebagai tahapan menuju Pemilu 2024 mendatang.

“Hari kami melakukan kegiatan penting berupa simulasi distribusi logistik Pemilu 2024 di KPU Kabupaten Bogor. Kami ingin nanti-nya distribusi tepat jenis logistik, tepat sasaran, tepat jumlah dan tempat waktu,” ucapnya kepada awak media.

Saat Berlangsung Kegiatan Simulasi Distribusi Logistik di KPU Kabupaten Bogor.

Pihaknya menuturkan bahwa distribusi logistik tersebut menjadi fokus perhatian KPU. 

Sebab kata dia, Pada 14 Februari 2024 waktu hajatan demokrasi Pemilu 2024 mendatang itu berlangsung akan ada Pemilihan Presiden (Pilpres), Pemilihan Legislatif (Pileg) DPR, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten/Kota, dan DPD.

“Ada 2.700 Daerah Pemilihan (Dapil) dan ada 5 jenis Pemilu serta surat suara yang harus dicoblos oleh pemilih, oleh karena itu kita butuh ketepatan dalam distribusi logistik,” tutur Hasyim Asyari.

Dipilihnya KPU Kabupaten Bogor sebagai tempat simulasi kata Hasyim, karena selain dekat dengan Kantor DPR, dari jumlah pemilih dan luasnya wilayah menjadi pertimbangan KPU.

“Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) lebih dari 3,8 juta jiwa, lalu jumlah TPS-nya juga mencapai belasan ribu hingga kami ingin melakukan simulasi distribusi logistik di KPU Kabupaten Bogor,” terangnya.

Hasyim menambahkan, KPU juga bakal memastikan terlaksananya standar operasional pendistribusian logistik.

“Kalau ada surat atau kotak suara yang rusak, bagaimana proses permohonan pergantian dan pemusnahannya hingga tidak menjadi suatu kesalahan.” tandasnya. (FIK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

15 − one =