
BOGOR, PENAPUBLIK.COM – Dalam rangka memperingati Hari Jadi yang ke 80 tahun, Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Bogor menggelar berbagai kegiatan diantaranya pelayanan kesehatan, olahraga senam bersama dan pelayanan lainnya.
Kegiatan pelayanan kesehatan secara gratis tersebut digelar di lapangan Sempur, Kota Bogor pada Minggu (28/9/2025).
Antusiasme warga masyarakat nampak terlihat dalam kegiatan tersebut, tak hanya warga Kota Bogor dari wilayah lain pun turut berdatangan kelokasi kegiatan.
“Iya, ini habis olah raga dilapangan Sempur. Saya senang melihat kegiatan seperti ini dan turut serta mendaftarkan diri untuk test kesehatan diantaranya cek gula darah, suhu tubuh dan lainnya dengan gratis, Selain itu pelayanannya pun ramah ya. Alhamdulillah tadi hasilnya normal ya. Saya ucapkan selamat Hari Jadi PMI ke 80 tahun semoga PMI tetap jaya dan bermanfaat untuk sesama,” tutur Andi (59 tahun), Salah seorang warga Kota Bogor saat ditemui dilokasi kegiatan.
Sementara itu menurut Muhammad Alvin Ayman, Ketua pelaksana HUT PMI Kota Bogor mengatakan bahwa kegiatan tersebut dalam rangka memperingati Hari Jadi PMI yang ke 80 tahun yang diisi dengan berbagai macam kegiatan diantaranya pelayanan kesehatan secara gratis bagi warga masyarakat dan pelayanan lainnya termasuk donor darah.

“Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar dan antusiasme warga masyarakat nampak terlihat sejak tadi pagi. Pelayanan kesehatan seperti donor darah, cek suhu badan, tinggi badan, pengecekan gula darah, pengecekan sendi kaki serta pelayanan lainnya. Pagi harinya kegiatan kita isi dengan senam bersama warga,” terang Muhammad Alvin.
Masih kata Alvin sapaan akrabnya, Kegiatan tersebut hasil kolaborasi dengan beberapa instansi dan stakeholder lainnya seperti Ikatan Physiotherapy Indonesia termasuk dalam hal ini Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Bogor.
“Jumlah pendaftarnya tercatat lebih dari seratus orang ya kegiatan ini dan kami berharap semoga seluruh warga masyarakat Kota Bogor ini lebih aware atau sadar diri setelah mengikuti tes kesehatan seperti ini terutama dalam menjaga pola hidup sehat.” pungkasnya.
Sekedar diketahui, Palang Merah Indonesia (PMI) adalah sebuah organisasi kemanusiaan nasional yang didirikan pada 17 September 1945. PMI bergerak dibidang sosial, kesehatan dan penanggulangan bencana dengan berlandaskan tujuh (7) prinsip dasar Gerakan Palang Merah Indonesia dan Bulan Sabit Merah Internasional.
PMI hadir untuk masyarakat melalui pelayanan donor darah, pertolongan pertama serta dukungan dalam situasi darurat dan bencana. “PMI-Bergerak Bersama untuk Kemanusiaan.” (Fik/Redaksi).