
CIAWI, PENAPUBLIK.COM – Pemerintah Desa Bendungan bersama BPD menggelar Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) pemilihan Direktur Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) digelar diruang aula Kantor Desa.
Kegiatan dihadiri Kepala Desa didampingi Sekdes Bendungan, Ketua BPD beserta anggota, Ketua LPM, Babinsa, Babinmas, Ketua RT/RW, Kadus, Kader PKK, Tokoh agama tokoh masyarakat dan lembaga lainnya pada Kamis siang (27/2/2025).

Saat Berlangsungnya Kegiatan Musdesus Pemilihan BUMDes Desa Bendungan pada Kamis (27/2/2025).
“Ini untuk kepentingan masyarakat
Agar bagaimana pelaksanaan BUMDes terdahulu menjadi cerminan kedepannya bagi kita semua, Intinya saya tidak mau nanti ada masalah apapun dan siapapun nanti yang terpilih jadi Ketua atau Direkturnya harus mengikuti aturan yang berlaku serta dapat memajukan BUMDes Bendungan kearah yang lebih baik lagi,” harap H. M. Ading Suherman, Kepala Desa Bendungan dalam sambutannya didepan para tamu undangan.
Ditempat yang sama, Baihaqi, Ketua pelaksana pemilihan Direktur BUMDes Bendungan dalam sambutannya mengatakan bahwa sebelum pelaksanaan pihaknya melakukan penjaringan bakal calon terlebih dahulu.
“Hasil penjaringan bakal calon berdasarkan pada aturan-aturan yang berlaku sesuai peruntukkan dan telah disepakati oleh beberapa panitia. Terdapat 3 orang calon Ketua atau Direktur BUMDes diantaranya Arie Jembar Fitriani, Deni Hamdani Umar dan Ahmad Rudi Hermawan. Kami berharap siapapun nanti yang terpilih tentu akan berupaya mengembangkan potensi terbaik yang ada diwilayah Desa Bendungan kedepannya.” ucap Baihaqi.
Sementara itu menurut Dede Herdiana, Sekretaris Desa Bendungan usai pelaksanaan kegiatan pemilihan Direktur atau Ketua BUMDes menyampaikan bahwa yang terpilih yakni Arie Jembar Fitriani.
“Iya kang yang terpilih nomor urut 1 yakni Bu Arie Jembar Fitriani.” pungkasnya. (Fik/Redaksi).