Dirut Perumda Ppj Kukuhkan Struktur Baru Dua Nomenklatur Berubah Nama.jpg
Read Time:1 Minute, 23 Second

BOGOR, PENAPUBLIK.COM – Direktur Utama Perumda Pasar Pakuan Jaya (PPJ) Kota Bogor, Muzakkir mengukuhkan struktur organisasi baru, di kantor pusat Perumda PPJ, Jalan Siliwangi, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Pada Kamis (25/3/2021).

Muzakkir mengatakan, pengukuhan struktur baru ini berdasarkan Peraturan Wali Kota Bogor Nomor 187 tahun 2020 tentang Organisasi dan Tata Kelola Perumda Pasar Pakuan Jaya.

Ia juga menyampaikan, di struktur yang baru ini ada dua nomenklatur yang berubah nama yaitu Kepala Bagian (Kabag) berubah menjadi manajer dan Kepala Sub Bagian (Kasubag) berubah menjadi asisten manajer.

“Karena awal dibentuk BUMD ini lebih identik dengan pemerintah dan bukan ke swastanya. Makanya hari ini kita sampaikan ada dua nomenklatur yang namanya berubah tetapi untuk fungsi tetap sama yaitu manajer dan asisten manajer. Perubahan nomenklatur ini juga berdasarkan SK Walikota dan SK Direksi,” kata Muzakkir kepada wartawan.

Selain itu, lanjut dia, ada tiga jabatan baru di bagian asisten manajer, yaitu asisten manajer pajak, asisten manajer unit bisnis dan asisten manajer pengadaan barang. Meski begitu, tidak ada rotasi atau mutasi yang dilakukan ataupun penambahan pegawai, karena ini hanya merubah nama struktur yang sudah ada. Artinya, tetap diisi oleh enam orang manajer yang sebelumnya menjabat kabag.

“Adanya tiga nama jabatan baru itu, bertujuan untuk meningkatkan pendapatan Perumda Pasar Pakuan Jaya. Contohnya adanya Unit Bisnis, yang membawahi beberapa program baru seperti Kujang Fresh dan Kujang Logistik.

Menurut dia, perubahan nomenklatur ini tidak terlalu berpengaruh pada program dan pekerjaan yang ada. “Tidak terlalu pengaruh sebetulnya. Ini kan juga sudah dilakukan di Tirta Pakuan. Manajer tetap enam, sesuai jumlah kabag. Kita lebih profesional dan lebih swasta. Mudah-mudahan dengan ini kita bisa lebih menggenjot PAD kita untuk Kota Bogor.” pungkasnya. (Heri/Fik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

20 − 16 =