2025 04 24 20 28 54.jpg
Read Time:1 Minute, 18 Second

CISARUA, PENAPUBLIK.COM – Memperingati Hari Bumi tahun 2025, Komunitas Rungkun Awi bersama Kementerian Lingkungan Hidup, Kepala Dinas DPMD Provinsi Jawa Barat, Taman Nasional Gunung Gede Pangrango, Pemerintah Desa Tugu Selatan, dan lintas komunitas melakukan kegiatan mulung sampah di wilayah Desa Tugu Selatan pada Selasa (22/4/2025).

Hari Bumi merupakan kegiatan tahunan yang dirayakan di seluruh dunia pada 22 April sebagai bentuk dukungan bagi perlindungan lingkungan.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Jawa Barat, Mochamad Ade Afriandi menyampaikan apresiasinya terhadap peringatan Hari Bumi yang diadakan Rungkun Awi.

Pihaknya juga meminta pemerintah desa terlibat aktif bersama komunitas lingkungan untuk menjaga kelestarian alam.

“Kami dari DPMD provinsi sudah berkeliling ke beberapa DPMD kabupaten/kota berkenaan substansi yang kita sampaikan sesuai kebijakan gubernur yang konsen terhadap isu lingkungan, sehingga pemdes aware terhadap lingkungan,” tuturnya.

Di tempat yang sama, Kepala Desa Tugu Selatan, Eko Windiana juga menyampaikan apresiasinya terhadap peringatan Hari Bumi yang diadakan Rungkun Awi dan mendukung langkah pemerintah dalam menjaga lingkungan.

“Sesuai kebijakan Pemprov, Pemdes Tugu Selatan sudah memberikan himbauan dan arahan kepada warga untuk inisiatif bagaimana mengambil langkah dalam menjaga lingkungan,” ungkapnya.

Teja, inisiator kegiatan, mengajak masyarakat untuk ikut aktif menjaga dan menyayangi bumi karena bumi adalah milik bersama yang harus dijaga demi generasi yang akan datang.

“Saya harap kegiatan seperti ini berkelanjutan, tidak hanya berhenti sampai di sini. Mudah-mudahan sinergi yang sudah dibangun dengan pemdes dan karang taruna bisa terjaga,” paparnya.

Dengan adanya peringatan Hari Bumi ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan dan menjadikan bumi tetap lestari.

Penulis : Fatwa

Editor : Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

fifteen − two =