CISARUA, PENAPUBLIK.COM – Dalam rangka meningkatkan kapasitas masyarakat dalam penanganan penanggulangan bencana, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor menggelar kegiatan pelatihan pencegahan dan mitigasi bencana.
Kegiatan tersebut sedianya digelar sejak tanggal 6 hingga 8 Mei 2024 di 3 (tiga) tempat berbeda dengan jumlah peserta sebanyak 320 orang termasuk relawan kebencanaan (FPRB) dan dibagi kedalam beberapa kelas.
Menurut Ponco Sugianto, Kasi Kesiapsiagaan BPBD menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dalam upaya meningkatkan kapasitas masyarakat dalam penanganan penanggulangan bencana.
“Ada 3 lokasi berbeda dalam pelatihan ini yakni di Grand Pesona Caringin sebanyak 160 orang peserta (8 Kelas), Kemudian di Pesona Anggraeni Cisarua sebanyak 80 orang (2 Kelas) dan di Megamendung Permai sebanyak 80 orang (2 Kelas),” terang Ponco pada Senin (6/5).
Adapun materi dalam pelatihan tersebut kata Ponco meliputi vertical rescue, water rescue, kajian resiko bencana, pemilihan hubungan keluarga dan materi lainnya sebagai penunjang kegiatan.
“Narasumber atau pemateri dalam kegiatan pelatihan disampaikan oleh Basarnas, VRI dan narsum yang berkompeten dibidangnya. Diharapkan masyarakat memiliki kemampuan dan keterampilan dalam penanganan penanggulangan bencana agar resiko bencana berkurang. Karena ini kan materinya banyak dan berbeda-beda yang dibagi dalam 8 Kelas masing-masing,” paparnya.
Sementara itu, Dewi, Salah seorang peserta pelatihan mengaku senang bisa ikut serta dalam kegiatan pelatihan yang digagas BPBD Kabupaten Bogor.
Menurutnya, Para peserta akan diberikan wawasan keilmuan dan dibekali pengetahuan yang memadai tentang risiko bencana untuk diterapkan di lingkungannya masing-masing.
“Sadar akan tanggung jawabnya dalam mengurangi risiko bencana dan mengantisipasi bencana bila terjadi. Selain itu kita mampu menerapkan kesadaran tersebut hingga menjadi budaya pada setiap anggota keluarga.” tandasnya. (FIK/redaksi).