CISARUA, PENAPUBLIK.COM – Dalam upaya mewujudkan Pemilu 2024 yang sudah didepan mata, Forkopimcam di dua Kecamatan yakni Cisarua dan Megamendung saat ini tengah melakukan sosialisasi, edukasi sekaligus menyebarkan pesan moral serta himbauan ke tengah-tengah warga masyarakat, baik itu melalui media sosial, spanduk maupun banner.
Upaya dan langkah tersebut tentu ditunjang dengan segala kesiapan-kesiapan yang matang dan komprehensif bertujuan agar seluruh warga Puncak memahami pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan, serta menciptakan suasana aman dan damai dalam menghadapi masa Pemilu tahun 2024.
Menurut Mayor Inf. Tubagus Eka Purnama, Danramil Cisarua-Megamendung mengatakan bahwa langkah dan upaya tersebut sebagai bentuk komitmen bersama untuk menciptakan Pemilu 2024 yang damai dan berkualitas.
Tak hanya Pemerintah saja, Pihaknya melibatkan warga masyarakat juga para pengusaha dan stakeholder lainnya.
Bahkan ia menyebutkan kegiatan tersebut digagas dan di inisiasi secara langsung oleh Pandawa Lima (sebutan untuk Forkopimcam).
“Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya awal dalam menciptakan lingkungan yang aman dan damai menjelang Pemilu 2024 yang akan digelar pada 14 Februari mendatang,” kata Bang Tebe sapaan Mayor Eka.
Sebutan Pandawa Lima kata Bang Tebe merupakan kesatuan Forkopimcam di dua Kecamatan terdiri dari unsur TNI, Polri, instansi Pemerintah, baik Desa dan Pemerintah Kecamatan juga keterlibatan warga masyarakat setempat dimana memiliki peran penting dalam menjaga keamanan dan kondusifitas khususnya di wilayah Puncak.
“Melalui kerjasama yang erat antar instansi, kami berkomitmen untuk menciptakan situasi yang kondusif selama masa Pemilu. Terima kasih kepada para pengusaha lokal yang turut berpartisipasi dalam menyebarkan pesan-pesan damai ini,” tuturnya.
Untuk mencapai tujuan tersebut masih kata Eka Purnama berbagai kegiatan telah dilakukan, mulai dari apel dan patroli gabungan oleh kedua Polsek di wilayah Cisarua dan Megamendung hingga pemasangan banner serta spanduk hingga pelosok Kampung dikawasan Puncak.
“Intinya, Mari kita buktikan bahwa Puncak adalah wilayah yang damai, harmonis, dan demokratis. Pemilu 2024 harus menjadi peristiwa yang membawa kebahagiaan, bukan kekacauan. Alam Puncak yang indah ini harus tetap menjadi saksi dari semangat kebersamaan dan persatuan kita,” ucapnya.
Menurutnya, Tantangan menjaga stabilitas keamanan saat masa Pemilu memang tidaklah mudah, namun demikian komitmen dan kerjasama yang kuat, semua hal tersebut dapat diatasi.
Melalui penyebaran banner dan spanduk imbauan Pemilu pihaknya berharap dapat ikut serta mewujudkan Pemilu Damai 2024 dengan nyata.
“Semangat kebersamaan dan persatuan adalah kunci utama bagi keberhasilan Pemilu yang aman, jujur, dan berkualitas. Kami siap jaga persatuan, mari kita leburkan perbedaan, dan wujudkan Pemilu Damai 2024 sebagai bentuk komitmen kita bersama menuju masa depan yang lebih baik.” pungkasnya penuh ekspektasi. (FIK)