Peduli Bencana Ntt Mahasiswa Di Bogor Aksi Galang Donasi.jpg
Read Time:1 Minute, 6 Second

BOGOR, PENAPUBLIK.COM – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STKIP Muhammadiyah, IUQI dan IAIN LAA ROIBA berkolaborasi melakukan penggalangan donasi dalam upaya merespon dan peduli kepada korban terdampak musibah bencana alam yang terjadi di Nusa Tenggara Timur (NTT).

Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19, Aksi penggalangan donasi tersebut dilakukan puluhan mahasiswa-mahasiswi dari 3 BEM dari Perguruan Tinggi, Digelar di Jalan Raya Leuwiliang, Kabupaten Bogor, Pada Selasa siang sekitar pukul 13.00 hingga 17.00 WIB (6/4/2021).

Menurut Aldi Septian Nurdin, Ketua BEM STKIP Muhammadiyah Bogor, Dilokasi kegiatan mengatakan bahwa hal tersebut sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap warga terdampak bencana di NTT.

“Iya, Ini merupakan kolaborasi dalam kebermanfaatan dan merupakan gerakan sinergi dalam upaya membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang ada di NTT,” terang Aldi sapaan akrabnya.

Hal senada diungkapkan Rodhilil Adli, Ketua BEM IUQI, Ia mengaku aksi peduli berupa galang dana sebagai wujud nyata dari perwakilan 3 BEM.

“Kita semua peduli terhadap sesama, terutama warga terdampak bencana NTT yang terjadi hari Senin kemarin,” ucapnya.

Sementara itu Ricky Meidriansyah, Ketua BEM IAIN Laa Roiba mengaku aksi galang donasi sebaga wujud kepedulian mahasiswa terhadap kondisi yang saat ini sedang menimpa para korban musibah di Nusa Tenggaran Timur. Meski masih kondisi pandemi akan tetapi protokol kesehatan tetap dijalankan dengan baik oleh seluruh peserta aksi galang dana tersebut.” pungkas Ricky.

Pewarta : TAUFIK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

one × one =