CIANJUR, PENAPUBLIK.COM – Pasukan TNI dan Polri bersama team gabungan berhasil mengevakuasi bocah berumur 5 tahun yang terjebak dalam reruntuhan bangunan akibat gempa Cianjur yang terjadi pada Senin (21/11/22).
Anak laki-laki yang bernama Azka (5 tahun) itu ditemukan dalam kondisi masih hidup.
Azka ditemukan 3 hari pasca gempa bumi terjadi tersebut merupakan salah satu korban di Kampung Rawacina, Desa Nagrek. Dia ditemukan tepatnya pukul 10.46 WIB.
“Jadi, dalam proses pencarian kemarin (23/11/22), tim di lapangan, saat membongkar puing-puing ternyata ditemukan seorang korban anak berusia 5 tahun, alhamdulillah masih hidup,” ungkap Dedi dalam keterangan resmi-nya, Pada Kamis (24/11/22). (Fik/J1)