Gambar 2024 07 15 184417777
Read Time:1 Minute, 11 Second

CISARUA, PENAPUBLIK.COM– Sesuai agenda sebelumnya, Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) dan Persatuan Olahraga Gulat Tangan Indonesia (POGTI) Kabupaten Bogor menggelar lomba gulat tangan atau Panco bertempat di area Food Court Pasar Rakyat Cisarua pada Senin pagi (16/7/2024).

Lomba panco yang dilaksanakan tersebut meliputi dua kategori, yaitu umum dan pasar, maksud pasar di sini adalah pedagang, kuli pasar dan petugas parkir termasuk juga pengunjung.

“Iya, Kami mengadakan lomba atau adu panco di Pasar Cisarua. Lomba tersebut diikuti puluhan orang, baik kategori umum maupun pedagang Pasar,” terang Harris Setiawan, Ketua POGTI Kabupaten Bogor.

Seusai lomba gulat tangan atau Panco, Mira Fatriana,S.T, Kepala Pasar Cisarua menuturkan bahwa perlombaan tersebut digelar di area food court dimana dilaksanakan di semua Pasar yang ada di Kabupaten Bogor dan hari ini untuk pertama kalinya digelar di Pasar Cisarua.

Gambar 2024 07 15 184302085
Potret Para Kontestan Tengah Panco

Lomba panco kata Mira diikuti para pedagang Pasar, Security, Petugas kebersihan Pasar dan juga masyarakat secara umum termasuk pengunjung.

“Tujuannya sebenarnya adalah untuk memasyarakatkan olahraga, karena Pak Dirut Tohaga sebagai Ketua POGTI jadi disini lombanya ya panco. Kalau nanti ada olahraga lain misalnya egrang atau lainnya ya bisa saja sih. Selain itu juga untuk menjaring atau mencari bakat potensi warga masyarakat yang punya hobby olahraga panco. Dan lomba ini bukan hanya di Pasar Cisarua saja akan tetapi road show di Pasar lainnya seperti di Citeureup, Cibinong, Jasinga, Ciluar, Cileungsi dan wilayah lain.” tandasnya.

(FIK/Redaksi).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

fourteen + thirteen =