Berita 20190316064720 Penapublik.jpg
Read Time:1 Minute, 24 Second

Ciawi, PenaPublik.com – Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Banjarsari, Kecamatan Ciawi periode 2019 – 2025 yang beberapa waktu lalu telah resmi diangkat dan dibentuk, pada Jum’at siang (15/3) tadi menggelar rapat koordinasi dan evaluasi perkembangan serta masalah-masalah lainnya yang menjadi skala prioritas untuk dilaksanakan dalam rangka mengawal beberapa program Pemerintah Desa Banjarsari kedepannya.

Dalam kegiatan tersebut turut diundang beberapa tokoh pengusaha yang ada disekitar wilayah Desa Banjarsari, dihadiri oleh seluruh anggota BPD, Sekcam, Sekdes, Ketua BUMDes, UMKM dan kelembagaan lainnya seperti dari unsur pendidikan.

Menurut H. Masjuki S.H, Ketua BPD Desa Banjarsari periode 2019 – 2025 seusai rapat koordinasi dan evaluasi mengatakan bahwa pasca terbentuknya struktural kepengurusan BPD yang baru ini pihaknya ingin memperkenalkan kelembagaan yang nantinya diharapkan dapat bersinergi dengan para pengusaha di wilayah Banjarsari sekaligus juga ikut mendorong kemajuan BUMDes dimasa yang akan datang.

“Pada intinya kami ingin memperkenalkan kepengurusan BPD Desa Banjarsari yang baru terpilih kemarin, oleh karenanya dalam pertemuan tadi pun kami mengundang beberapa para pengusaha dan dari unsur kependidikan dengan harapan kedepannya kita bisa bersinergi,” tuturnya.

H. Masjuki S.H, Ketua BPD Desa Banjarsari Ciawi

Masih kata Masjuki, Ia menambahkan dengan segala potensi yang ada di wilayah Desa Banjarsari ini pula pihaknya memberikan informasi kepada para pengusaha bahwa saatnya sekarang membangun trust dan kenyamanan bagi semua pihak.

“Jangan sampai para pengusaha itu berpikir kalau datang ke Desa itu merasa tidak nyaman, takut dipintain duit? kita rubah mindsetnya menjadi nyaman tidak alergi, dibuktikan juga dengan adanya satu kerjasama untuk kemajuan dan intinya demi kesejahteraan warga masyarakat Desa Banjarsari serta memberikan informasi kepada mereka bahwa sekarang ini Pemdes sudah memiliki BUMDes Banjarsari Jaya dengan mengajak investor untuk berinvestasi disini.” pungkasnya.

Reporter : Taufik Hidayat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

eleven − 2 =