2023 05 27 11 13 18.jpg
Read Time:1 Minute, 42 Second

CIAWI, PENAPUBLIK.COM – Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air lrigasi atau disingkat P3-TGAI sebagai upaya mendukung kedaulatan pangan nasional sebagai perwujudan kemandirian ekonomi dengan menggerakkan sektor strategis ekonomi domestik sebagaimana termuat dalam program nawa cita ke tujuh melalui pemberdayaan masyarakat petani dalam perbaikan termasuk rehabilitasi dan peningkatan jaringan irigasi secara partisipatif di wilayah pedesaan.

Proses pemberdayaan pun dimulai dari perencanaan, pelaksanaan konstruksi, pengawasan, dan pengelolaan jaringan irigasi dengan melibatkan peran serta masyarakat sebagai pelaksana kegiatan.

Tahun 2023 ini, Diketahui ada 4 Desa diwilayah Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang mendapat program P3-TGAI melalui Direktorat Jenderal Sumberdaya Air dari Kementerian PUPR diantaranya yakni Desa Jambuluwuk, Cibedug, Cileungsi dan Desa Pandansari.

Menurut Ahmad Fauzan atau biasa disapa Ojan, Mewakili Kelompok Tani (KT) P3A Cibalok Sejahtera Desa Pandansari, Kecamatan Ciawi mengatakan terkait proyek P3A tepat hari Senin kemarin (22/5/2023) telah rampung pengerjaannya.

Realisasi pengerjaan P3AI kata Ojan itu lokasinya didua (2) titik terletak di Kampung Sawah lintasan menghubungkan wilayah RT 2 dan 3 wilayah RW 07 dengan volume panjang sekitar 475 meter persegi sesuai RAB dengan nominal anggaran sebesar Rp 195 juta dibagi dalam 2 tahap dan diwilayah tersebut sebenarnya masih melanjutkan saluran irigasi tahun 2022 lalu.

“Kemarin udah selesai sesuai dengan rencana pengerjaan ya kurang lebih 2 minggu berjalan. Biasanya mah terkendala cuaca hujan, tapi alhamdulillah saat ini mah nggak. Untuk para pekerja kita terapkan padat karya tunai dan melibatkan warga lokal sebanyak 19 orang ditambah sama personel yang angkut material kurang lebih 10 orang lah. Kita sudah koordinasi juga dengan pihak BBWS supaya diliat pengerjaannya sudah selesai,” paparnya saat dijumpai pada Selasa siang (23/5).

Proyek P3AI diwilayah tersebut masih kata Ojan untuk tahun 2023 ini sudah dianggap cukup, artinya tahun depan kemungkinan tidak akan dilanjutkan bahkan bisa dialihkan ke wilayah lain.

“Kita sudah 3 kali dapat program P3AI untuk diwilayah ini, jadi sudah cukup sampai area itu. Terima kasih kami ucapkan kepada Pemerintah melalui Kementerian PUPR yakni Dirjen Sumberdaya Air, Dengan bantuan program P3AI ini bisa bermanfaat bagi wilayah kami khususnya untuk para petani.” pungkasnya. (Taufik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

fourteen − 10 =