2023 05 22 15 36 21.png
Read Time:1 Minute, 52 Second

CISARUA, PENAPUBLIK.COM – Puluhan pelajar berseragam Sekolah Dasar di Kecamatan Cisarua dihadirkan dalam upacara memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) yang ke 115 tahun 2023 yang digelar dihalaman Kantor Kecamatan Cisarua pada Senin pagi (22/5).

Pantauan PenaPublik dilokasi kegiatan, Para pelajar SD tersebut diketahui menjadi juara pertama mewakili sekolahnya masing-masing pada saat Porseni yang digelar beberapa bulan lalu.

Bahkan, Salah seorang diantaranya menghampiri dan berdiri disamping Camat Ivan untuk membacakan puisi hasil karya-nya bertuliskan aksara sunda mengundang decak kagum para tamu undangan.

Menurut Jajang, Ketua K3S Kecamatan Cisarua sekaligus koordinator rombongan pelajar Porseni mengatakan bahwa ke 31 anak-anak tersebut sedianya akan diberangkatkan hari Selasa (23/5/2023) menuju Cibinong dalam rangka mengikuti perlombaan Porseni tingkat Kabupaten Bogor tahun 2023.

“Mereka ada 31 orang ya hasil seleksi Porseni Kecamatan Cisarua beberapa waktu lalu itu terdiri dari beberapa cabang olahraga diantaranya FLS2N, Pasanggiri, O2SN juga pentas PAI. Kalau kita pantau sih anak-anak yang ikut Porseni tingkat Kabupaten Bogor itu kebanyakan dari SDN Kopo 1 dan SDN Cisarua 1 ya. Mudah-mudahan mereka bisa mengukir prestasi ditingkat Kabupaten dan mengharumkan nama baik untuk sekolah juga wilayah Kecamatan Cisarua,” paparnya saat diwawancarai.

Sesi Foto Bersama Camat Ivan dan Peserta Porseni serta Para Guru.

Sekedar diketahui kata Jajang dibidang Pasanggiri untuk tingkat Provinsi setiap tahun dari Kecamatan Cisarua selalu mengirimkan peserta.

“Alhamdulillah kontingen dari Kecamatan Cisarua menjadi juara ditingkat Provinsi Jawa Barat terutama di biantara yakni SDN Tugu Utara 2. Tentu ini jadi kebanggaan kami juga,” tuturnya.

Ditempat yang sama, Ivan Pramudia, Camat Cisarua mengucap syukur dan apresiasi serta memberikan dukungan bagi para kontingen Porseni mewakili wilayahnya.

“Ya, Pastinya kami sangat mensupport dan mendorong secara moril juga akan kita berikan uang lelah untuk anak-anak yang akan ikut Porseni tingkat Kabupaten Bogor, menurut info hari Selasa akan berangkat. Mudah-mudahan mendapatkan hasil yang terbaik ya kita do’akan sama-sama,” ucapnya.

3 orang siswi SDN Kopo 1 mengaku senang menjadi peserta seni tari dan kreasi pada ajang Porseni tingkat Kabupaten Bogor mewakili Kecamatan Cisarua. Ketiganya mempersiapkan diri, baik secara mental dan latihan-latihan lainnya.

“InsyaAllah kita akan berjuang semaksimal mungkin untuk nama baik Kecamatan Cisarua dan sekolah tempat kami menimba ilmu.” pungkas Win, Tasya dan Berli siswi Kelas 5 SDN Kopo 1 Kecamatan Cisarua.

Reporter : Taufik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

four × one =