20230522140641.jpg
Read Time:1 Minute, 35 Second

CISARUA, PENAPUBLIK.COM – Momentum Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke 115 tahun 2023 dengan tema “Semangat Untuk Bangkit” digelar diberbagai pelosok wilayah termasuk di Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Dikecamatan Cisarua, Puluhan orang berkumpul sejak pagi hari pukul 07.30 WIB menggelar upacara dalam rangka memperingati Harkitnas 2023 dihalaman lapangan upacara Kantor Kecamatan Cisarua pada Senin (22/5).

Camat Cisarua, Ivan Pramudia mewakili Forkopimcam hadir memimpin upacara tersebut didampingi Kapolsek dan wakil Danramil Cisarua, unsur pendidikan, Perangkat Kecamatan dan Desa, Pol PP serta unsur lainnya termasuk Ormas dan OKP.

Dalam sambutannya didepan para tamu undangan, Camat Ivan menyampaikan pesan moral cukup mendalam bahwa momentum Hari Kebangkitan Nasional dimasa lampau ditandai dengan pergerakan Boedi Oetomo dan saat ini mesti dilanjutkan semangat perjuangan tersebut bahkan mungkin dipertahankan demi kokoh dan tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Mayor Inf Tb Eka Purnama Danramil Puncak Saat Jadi Inspektur Upacara Harkitnas 2023 di Bumi Tegar Beriman.

“Forum Asean sebagai bukti bahwa Indonesia masih memiliki semangat untuk bangkit dan pemulihan global yang efektif diberlakukan pada 1 Januari 2023 pasca pandemi covid19 yang mendera selama kurang lebih 2 tahun lalu. Momentum itu juga ditandai dengan meleburnya berbagai gerakan perjuangan yang bersifat kedaerahan menjadi satu barisan yang utuh dengan semboyan Bhineka Tunggal Ika. Juga dalam upaya menuju Indonesia emas 2045 nanti tentunya harus bisa dijalankan oleh seluruh lapisan masyarakat,” ucapnya sesuai kutipan pidato Kemenkominfo RI.

Pihaknya berharap dengan semangat bangkit Indonesia Emas 2045 tersebut apa yang menjadi cita-cita semuanya bisa dicapai dengan baik.

Ditempat berbeda, Mayor Inf. Tb Eka Purnama, Danramil Cisarua-Megamendung seusai dirinya diplot sebagai pemimpin upacara pada peringatan Harkitnas 2023 dilapangan Tegar Beriman Kabupaten Bogor berharap dengan momentum tersebut negara Indonesia benar-benar mampu bangkit menuju Indonesia Emas 2045 mendatang.

“Selamat memperingati Harkitnas 2023, Jayalah Negeriku, Bangkitlah Bangsaku. Mudah-mudahan wilayah teritorial Puncak Kecamatan Cisarua dan Megamendung dimana saat ini saya bertugas bisa berjalan kondusif, aman, tentram serta damai.” pungkasnya penuh harap. (Taufik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

nineteen + nineteen =