Penapublik 20221015211440.jpg
Read Time:1 Minute, 46 Second

CISARUA, PENAPUBLIK.COM – Dalam rangka mendukung implementasi Kabupaten Bogor Tangguh Bencana, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor bersama para aktivis yang tergabung dalam Komunitas Pepeling (Penggiat Pelestari Lingkungan) dan warga yang ada disekitar bantaran Daerah Aliran Sungai (DAS) Cisarua menggelar kegiatan susur dan bebersih sampah Sungai pada Sabtu pagi (15/10/2022).

Sesuai agenda tersebut, Para penggiat lingkungan yang acapkali memfokuskan diri berkegiatan yang sama momentum sebelumnya, salah satu faktornya adalah Sungai Cisarua merupakan Hulu Sungai yang ada di kawasan wisata Puncak.

“Iya, Hari ini kami bersama warga, para Ketua RT juga RW yang ada di Dusun 1 Desa Citeko, Kecamatan Cisarua bahu membahu bekerjasama menyusur dan bebersih sampah di Sungai Cisarua meski dengan alat seada-nya. Susur Sungai dengan jarak kurang lebih 300 meter sambil bersihkan sampah berbagai jenis yang ada diarea Sungai Cisarua ini,” terang Iwan Syafwan, Salah seorang aktivis Pepeling seusai kegiatan.

Kang Meichin biasa disapa, bersama rekan sesama komunitas Pepeling mengaku memang sudah terbiasa melakukan giat disekitar Sungai Cisarua sekaligus juga dalam upaya mendukung implementasi Kabupaten Bogor Tangguh Bencana.

“Biasanya kita kolaborasi dengan beberapa komunitas lainnya selain KLHK yang memang peduli bantaran Sungai. Nah, Hari ini kita disupport juga dari BPBD Kabupaten Bogor. Terima kasih atas kerja sama-nya baik itu para Ketua RT/RW dan warga yang ada di Dusun 1 juga BPBD serta dari UPT DLH Ciawi,” tuturnya.

Ditempat yang sama, Taufik Hidayat, Ketua Komunitas Pepeling mengucapkan terima kasih khususnya kepada warga dan Ketua RT/RW juga BPD yang turut serta membantu mendukung salah satu bagian dari program Pemerintah Kabupaten Bogor.

Selain itu kata Taufik yang juga Ketua RT 1 RW 01, Desa Citeko, Pihaknya berharap kegiatan tersebut sejatinya bisa berkelanjutan dan berkesinambungan.

“Kami dukung implementasi Kabupaten Bogor Tangguh Bencana. Terima kasih kepada BPBD semoga sinergitas ini senantiasa berkelanjutan dan berkesinambungan,” ucapnya.

Sementara itu Iing, Ketua RW 03 Desa Citeko mengatakan sekaligus mengapresiasi pergerakan Komunitas Pepeling yang berupaya membantu mensosialisasikan salah satu program pemerintah Kabupaten Bogor khususnya.

“Setidaknya temen-temen di Pepeling itu punya semangat dan peduli terhadap lingkungan, Kita dengan warga disekitar bantaran Sungai Cisarua ini seringkali ikut kegiatan yang digagas oleh Pepeling.” tandasnya. (Adeas/One).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

6 − one =