Penapublik 20230523214100.jpg
Read Time:1 Minute, 0 Second

CIAWI, PENAPUBLIK.COM – Entah karena apa penyebabnya para pelajar atau siswa-siswi yang mengikuti kegiatan upacara dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) tahun 2023 tingkat Kecamatan Ciawi mengalami lemas dan kelelahan serta kepanasan bahkan diantaranya mendapat penanganan dari petugas medis.

Kendati demikian, Kegiatan tersebut tetap dalam kondisi tertib dan khidmat hingga selesainya upacara.

Menurut Raka, Team medis kesehatan dari Puskemas Desa Citapen dalam kegiatan tersebut mengatakan bahwa ada dua orang yang mendapat tugas sementara  sebagian lainnya ada kegiatan yang sama.

“Mungkin penyebabnya karena kepanasan biasanya atau belum persiapan sarapan, untuk kejadian seperti itu kami siapkan obat-obatan, tensimeter, termometer. Alhamdulillah bisa kita tangani dengan baik,” ucapnya seusai kegiatan pada Senin pagi (22/5/2023).

Pada kesempatan Hari Kebangkitan Nasional tahun 2023 yang ke-115 tersebut, Camat Ciawi Drs Sutisna menyampaikan beberapa pesan moral salah satunya adalah semangat untuk bangkit seperti halnya para pejuang pendahulu Bangsa Indonesia.

“Rekam jejak dan peran para pahlawan dahulu kala sangat berarti bagi kita semua, Tetesan darah dan air mata menjadi gelora serta semangat menjadi cikal bakal pergerakan yang digagas oleh Boedi Oetomo tentu mesti kita ikuti, Semangat Indonesia Bangkit. Semoga Bangsa ini bisa lebih maju dari segala aspek kehidupan.” tandasnya. (One/Fik).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

five × five =