20230815153219.jpg
Read Time:45 Second

CIAWI, PENAPUBLIK.COM -Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia yang ke 78 tahun 2023 ini, Koramil 0621-11/Ciawi menggelar tournament mini soccer Danramil Cup 2023 antar siswa tingkat Sekolah Dasar (SD) se-Kecamatan Ciawi digelar dilapangan Desa Ciawi pada Senin (14/8/2023).

Pantauan PenaPublik dilokasi kegiatan nampak antusiasme dari para peserta turnamen mini soccer tersebut.

Selain ratusan siswa yang hadir atau ikut dalam pembukaan tournamen tersebut juga dihadiri pihak Muspika Kecamatan Ciawi, Kepala Desa, Guru dan unsur lainnya.

Menurut Kapten Sutrisno, Danramil 0621-11/Ciawi, pihaknya menuturkan bahwa kegiatan turnamen mini soccer yang pesertanya diikuti anak-anak tingkat SD se-Kecamatan Ciawi memperebutkan piala bergilir Danramil Cup 2023.

Adapun tujuannya kata Sutrisno dalam rangka dan upaya ikut serta menyemarakkan HUT RI ke-78 khususnya diwilayah Kecamatan Ciawi.

“Memberikan spirit kepada siswa tingkat SD untuk menyiapkan kader-kader atau atlit sepakbola sejak dini.” tandasnya. (Fik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

thirteen − 4 =