Pasar Cisarua.png
Read Time:2 Minute, 0 Second

CISARUA, PENAPUBLIK.COM – Terpilihnya kembali Haris Setiawan menjadi Direktur Perumda Pasar Tohaga untuk kedua kali menaruh harapan besar dari para Kepala Pasar yang ada diwilayah Kabupaten Bogor, Salah satunya Pasar Cisarua dengan segala permasalahannya seperti akses masuk menuju area Pasar yang kondisinya saat ini semrawut dengan kemacetan terlebih jika hari libur atau weekend.

Kondisi akses menuju Pasar seperti dikatakan Mira Fatriana, Kepala Pasar Cisarua saat ditemui seusai mengikuti kegiatan pelantikan 3 orang Direksi Perumda Pasar Tohaga Kabupaten Bogor oleh Penjabat Bupati bersama jajarannya pada Kamis pagi diarea Food Court.

Dalam kesempatan tersebut Mira mengatakan bahwa sedianya acara pelantikan direksi Pasar Tohaga akan digelar pada tanggal 26 Agustus mendatang.

“Iya sebenarnya acara pelantikan akan dilaksanakan pada Senin (26/8), namun karena berbarengan dengan kegiatan penertiban tahap dua dijalur Puncak dan kami terima info secara mendadak dari Pak Dirut sekitar jam 5 sore kemarin katanya harus di majuin jadi Hari ini, ya sudah mau gak mau kita laksanakan juga. Itupun singkat ya gak lama acaranya,” terang Mira pada Kamis siang (22/8/2024).

Mira berharap dengan terpilihnya kembali dirut Perumda Pasar Tohaga Haris Setiawan untuk kedua kalinya, harus memastikan bahwa Pasar kedepannya lebih baik lagi.

Saat Pelantikan 3 Direksi Perumda Pasar Tohaga Diarea Food Court Pasar Cisarua Pada Kamis pagi (22/8).

“Harus lebih kuat lagi dan untuk Pasar Cisarua khususnya, Direksi Perumda Pasar Tohaga harus mampu membenahi akses menuju Pasar yang begitu krodit ya. Jadi kenapa pelaksanaan pelantikan bertempat di Pasar Cisarua salah satunya ingin mengecek sendiri karena ada info yang masuk ke Pak Pj Bupati bahwa Pasar ini aksesnya semrawut dengan kemacetan. Mudah-mudahan kedepannya bisa membuat solusi yang tepat untuk Pasar ini,” paparnya.

Seperti diketahui, Penjabat Bupati Bogor Asmawa Tosepu melantik tiga (3) orang jajaran direksi Perumda Pasar Tohaga pada Kamis pagi di Pasar Cisarua (22/8).

Ketiga orang tersebut yakni Haris Setiawan (Direktur Utama Perumda Pasar Tohaga), Muhamad Zakie Hanifan (Direktur Operasional) dan Haris Ibrahim sebagai Direktur Umum.

Asmawa Tosepu berharap agar ketiga-nya bisa menjalankan tugas dengan amanah, dedikasi dan penuh tanggung jawab.

Menurutnya, Pasar merupakan jantung aktivitas ekonomi masyarakat dalam bertransaksi jual beli. Selain itu pula Pasar juga merupakan pusat interaksi sosial dan budaya dalam bermasyarakat.

“Saya harapkan bekerja sepenuh hati dan jiwa raga dari para direksi Perumda Pasar Tohaga untuk memajukan pasar tradisional, Maka lakukanlah dengan penuh semangat terlebih. Selamat bekerja kepada ketiga direksi Perumda Pasar Tohaga.” tandasnya. (Fik/Redaksi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 × 4 =