Img 20240824 Wa0011.jpg
Read Time:1 Minute, 45 Second

CISARUA, PENAPUBLIK.COM – Jelang Pilkada 2024 yang sedianya akan dilaksanakan pada 27 November mendatang, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) atau Panwas Kecamatan Cisarua menggelar kegiatan sosialisasi pengawasan partisipatif pada pemilihan serentak Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati.

Kegiatan tersebut dihadiri dan diikuti perwakilan tokoh masyarakat termasuk Ketua RT dan RW serta unsur IPSM Cisarua diruang Aula Kecamatan Cisarua pada Sabtu siang (24/8/2024).

Agus Sahrudin, Kepala Kesekretariatan dan panitia pelaksana kegiatan sosialisasi mengucapkan terima kasih kepada para tamu undangan diantaranya tokoh masyarakat dan unsur kelembagaan lainnya termasuk ada perwakilan Ketua RT dan RW keterkaitan sosialisasi pengawasan partisipatif dalam pelaksanaan Pilkada 2024.

“Sengaja kami mengundang para tokoh masyarakat termasuk Ketua RT/RW serta perwakilan lainnya dalam upaya membantu kami keterkaitan Pilkada 27 November mendatang serta memberikan edukasi yang baik kepada warga masyarakat diwilayahnya masing-masing,” tuturnya.

Saat Kegiatan Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Digelar Panwascam Cisarua Pada Sabtu (24/8/2024).

Dalam kegiatan sosialisasi pengawasan partisipatif tersebut kata Agus, Para peserta kegiatan nantinya akan diberikan wawasan keilmuan dan hal terkait lainnya untuk Pilkada oleh pemateri yang kompeten di bidangnya.

“Warga masyarakat harus aktif partisipatif dalam mengawal sekaligus mengawasi jalannya Pilkada nanti,” ucapnya.

Ditempat yang sama, Kusnadi Iskandar, Ketua Panwascam Cisarua dalam sambutannya sekaligus meresmikan kegiatan sosialisasi menyampaikan bahwa saat ini tahapan-tahapan Pilkada serentak yang sedianya akan dilaksanakan pada 27 November 2024 sudah berjalan.

“Kami di Panwas ini harus mengawasi se-Kecamatan Cisarua yang begitu luas sebanyak 47 ribu hektare hingga berbatasan dengan Cianjur, Megamendung juga Ciawi bahkan Bogor Timur atau wilayah Sukamakmur. Kita masuk zona selatan, tentunya dengan hal ini kami butuh peran serta aktif partisipatif dari semua yang kita undang hari ini demi tercapainya Pilkada yang jurdil, langsung, umum, bebas dan rahasia,” paparnya Wa Akuy biasa disapa.

Bentuk pengawasan dan lain-lain berkaitan dengan Pilkada nanti akan diberikan materi atau bimtek oleh narasumber yang kompeten dalam bidangnya.

“Terima kasih atas kehadiran Bapak/Ibu semuanya di ruangan ini semoga apa yang kita niatkan bersama dalam mewujudkan Pilkada 2024 yang Jurdil, Sukses tanpa ekses, berakhir bahagia bagi warga masyarakat khususnya di Kabupaten Bogor.” pungkasnya penuh ekspektasi. (Fik/Redaksi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

13 − 10 =