2024 01 23 20 03 57.png
Read Time:1 Minute, 12 Second

CISARUA, PENAPUBLIK.COM – Kabiddokkes Polda Jawa Barat Kombes Pol dr. Nariyana, M.Kes, melakukan pengecekan atas korban laka lantas Ciliwung Jalan Raya Puncak, Desa Tugu Utara, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor pasca kejadian pada Selasa (23/1/2024).

Usai pengecekan dilokasi kejadian, Ia yang didampingi Kapolsek Cisarua Kompol Eddy Santosa S.Pd, MH, Kemudian melakukan pertemuan dengan Direktur RSPG, Karumkit Bhayangkara Polres Bogor dan Cianjur di RSPG, Desa Cibeureum, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor bertempat di Gedung Adum Lantai 2 pada Selasa petang mendengarkan pemaparan penanganan pasien laka lantas dari team dokter setempat.

Berikut 17 nama korban kecelakaan beruntun yang terjadi diwilayah Desa Tugu Utara berbatasan dengan Tugu Selatan diantaranya :

  1. Sopian 35 tahun.
  2. Eli 43 tahun.
  3. Iwan 40 tahun.
  4. Bintang 17 tahun.
  5. Nining 45 tahun.
  6. Endah 38 tahun.
  7. Agustini 43 tahun.
  8. Deden 34 tahun.
  9. Rudi 40 tahun.
  10. Eti 27 tahun.
  11. Beni 27 tahun.
  12. Ussy 7 tahun.
  13. Elsa 5 tahun.
  14. Rinjani 3 tahun.
  15. M. Riyan 16 tahun.
  16. Restu 8 tahun.
  17. Fitri Amalia 34 tahun.

Menurut keterangan tim dokter, Dari 17 orang korban yang dirawat di RSPG, ada 14 korban yang sudah bisa rawat jalan, Sementara 3 orang lainnya diantaranya 2 orang atas nama Endah dan Agustini masih menunggu hasil observasi dari dokter RSPG dan 1 orang atas nama Eti dirujuk ke RS Ciawi ke bagian spesialis orthopedi.

Dikarenakan di RSUD Ciawi tidak mendapatkan kamar, Maka di dirujuk ke RS Hermina, Pandansari Ciawi untuk pasien yang mengalami patah tulang pada kaki. (Redaksi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

three + three =