Berita 20181221144026 Penapublik.jpg
Read Time:1 Minute, 30 Second

Ciawi, PenaPublik.com – Kebakaran terjadi di SMA Negeri Ciawi, Jalan Veteran III, Desa Banjarwaru, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor pada Jum’at pagi tepatnya pukul 09.20 WIB (21/12).

Menurut informasi yang dapat dihimpun dari keterangan saksi di lokasi kejadian sedikitnya 25 unit komputer di SMA Negeri 1 Ciawi hangus dilalap si jago merah. Kebakaran menimpa ruang laboratorium komputer menyebabkan kerugian material kurang lebih 250 juta, meskipun tidak merenggut korban jiwa namun puluhan siswa-siswi akan terancam tidak bisa mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK).

Adapun kronologi kejadian pertama kali diketahui oleh siswa yang sedang melakukan kegiatan di luar ruangan komputer dan melihat ada api sudah membesar dari dalam ruangan komputer.

“Saat melihat api tersebut, Seluruh siswa dan Guru dalam sekejap sibuk berusaha memadamkan api. Alhamdulillah kurang lebih 20 menit api berhasil dipadamkan dengan cara manual oleh para siswa dan guru,” ungkap Soleh, Guru piket yang kebetulan berada di sekitar Sekolah.

Masih kata Soleh, Ia menambahkan saat kebakaran terjadi ruangan tersebut tidak sedang digunakan karena kegiatan simulasi UNBK sudah selesai pada Kamis kemarin.

“Untuk kerugian saat ini belum bisa diperkirakan secara pasti, yang sudah jelas komputer yang ada di ruangan itu ada 40 unit, tapi menurut keterangan tim IT masih ada yang bisa digunakan. Dari pemeriksaan kami selaku pihak sekolah sebanyak 25 unit komputer yang rusak berat perlu diganti agar siswa tetap bisa melakukan UNBK, secara teknis itu domain Kepala Sekolah untuk dan tidak akan membebankan kepada siswa maupun siswi,” terangnya.

Sementara itu ditempat yang sama menurut Iskandar, Humas SMAN 1 Ciawi mengaku kejadian tersebut belum bisa dipastikan apa penyebabnya.

“Ini akan di bicarakan dengan pihak Tim IT karena ini bidang tugas dan tupoksinya yang lebih tahu soal ini adalah mereka.” pungkasnya.

Saat akan meminta konfirmasi kepada Kepala Sekolah SMAN 1 Ciawi sedang tidak berada ditempat karena sedang ada kunjungan di luar.

Reporter : Taufik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *