Penapublik 20220814211129.jpg
Read Time:1 Minute, 7 Second

MEGAMENDUNG, PENAPUBLIK.COM – Roy Lexmana SE, MM, Akhirnya terpilih menjadi Ketua Umum Ikatan keluarga Alumni Mega Necis untuk masa bakti 2022 – 2025.

Ia berhasil mengungguli rivalnya yakni Yonan Herdian dalam perolehan suara dilakukan secara one man one vote yang berlangsung di Sekretariat Ika Meganecis, Jalan Raya Puncak, Desa Cipayung Girang, Pada Minggu (14/8/2022).

Roy Lexmana mendapatkan suara sebanyak 34 sementara Yonal Herdian meraih 22 suara dari total 56 suara yang hadir pada saat pemilihan Ketua.

“Pemilihan Ketua Umum Ika Meganecis ini adalah periode kedua setelah sebelumnya masa jabatan ketua untuk periode pertama (1) tahun 2018 hingga 2022 telah habis masa baktinya,” ucap Mulyana, Ketua Formatur dalam acara tersebut.

Bram sapaan akrabnya, Ia menambahkan untuk periode kedua masa jabatan dari tahun 2022 hingga 2025 mendatang.

“Kami sebagai alumni Ika Meganecis berupaya mengumpulkan teman-teman dalam rangka silaturahmi sekaligus menggelar kegiatan pemilihan Ketua Ika Meganecis masa bakti 2022 hingga 2025 terhitung dari mulai alumni tahun 1984 sampai dengan 2018 ya termasuk saya lulusan 1989,” paparnya.

Sebelumnya, Roy Lexmana mewakili alumni 1989 dan terpilih sebagai Ketua Umum Ika Meganecis masa bakti 2022 – 2025 akan berupaya memaksimalkan potensi sekaligus meminimalisir kelemahannya.

“Mewakili angkatan 89, Saya berharap Ika Meganecis ini bisa menjadi kebanggaan dari alumni dan almamaternya. Selain itu dapat memaksimalkan kekuatan potensi dan juga meminimalisir kelemahannya sehingga visi dan tujuan organisasi bisa tercapai.” tandasnya.

Editor : Fik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

3 + 15 =