Berita 20181212141932 Penapublik.jpg
Read Time:1 Minute, 9 Second

Ciawi, PenaPublik.com – Saat Zaman makin berkembang dan sulit diprediksi dalam membawa inovasi, kian hari bermunculan seiring kebutuhan hidup yang berubah-ubah secara dinamis.

Tidak terbatas pada bidang teknologi, urusan inovasi juga merebah ke bidang kuliner. Seperti yang ditemukan di Kantor Desa Jambuluwuk, seorang perangkat Desa disela-sela jam kerjanya membawa bingkisan plastik berisi Bakso dan semangkok Asinan Rambutan.

Asinan Rambutan ?

Yups, Asinan Rambutan berisi buah rambutan yang membuat penasaran untuk mengetahui rasa yang dibawanya. Akhirnya Tim PenaPublik menyicipi asinan unik tersebut dan ternyata rasanya cukup menarik karena bercampur manis Rambutan dan pedasnya air cabai sebagaimana asinan yang sering ditemui.

Asinan yang dikerumuti para Perangkat Desa Jambuluwuk

Kreasi panganan ini paling cocok saat dikonsumsi di siang Hari bersama keluarga, bukan tercetus begitu saja, Asinan rambutan ini dibuat karena terinspirasi juga dari media sosial.

“Pertamanya ngeliat dari medsos, jadi sering bikin kayak gini karena pas dirasain rasanya enak juga,” terang Nur Azzizah, Perangkat Desa Jambuluwuk pembuat asinan tersebut.

Menurut Zizah Sapaan akrabnya, perbedaan antara di medsos dengan hasil buatannya terletak pada biji Rambutan yang sudah dibuang.

“Beda yang ini bijinya sudah dibuang, jadi tinggal makan dan gak perlu repot pas makannya.” pungkas Zizah.

Nur Azizzah, Perangkat Desa Jambuluwuk Tengah Merasakan Pedas Asinan Yang Dibuatnya

Meski sering membuat asinan rambutan seperti ini, Zizah belum ada keinginan untuk menjualnya ke pasaran.

Reporter : Adeas

Editor : Taufik Hidayat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

five × 4 =