Berita 20190414182747 Penapublik.jpg
Read Time:1 Minute, 2 Second

Cisarua, PenaPublik.com – Pemandangan yang tak elok nampak terlihat dipinggir Jalur Jalan alternatif menuju Puncak, tepatnya di Kampung Cidokom Lembur Gede wilayah RT 01, RW 10, Desa Kopo, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor.

Nampak terlihat sampah menggunung hingga kepelataran Jalan, entah siapa yang membuang sampah dengan sembarangan seperti itu ataukah sistem pengelolaannya yang kurang optimal dan maksimal?.

Akibat sampah yang mulai menggunung seperti itu, Bau busuk menyengat sehingga lalatpun menghampiri meskipun hanya menciumnya saja diantara tumpukan sampah tersebut terlihat tiga ekor ayam berwarna putih sedang memilah sampah makanan dengan ceker-cekernya yang tajam dan seekor kucing disampingnya.

“Sangat prihatin dan miris saya melihat kondisi sampah yang menggunung seperti itu, awalnya memang sepele hanya gundukan sedikit sekarang lama-lama menjadi seperti itu. Saya pernah lihat orang bawa mobil lalu membuang sampah ditempat itu,” ujar Camay, salah seorang warga Desa Kopo yang merasa resah melihat kondisi sampah dilokasi tersebut.

Salah satu tempat pembuangan sampah dibelakang hotel di Puncak

Hal senada dikatakan Solihin, Warga Desa Kopo lainnya yang sama-sama merasa prihatin dengan membumbungnya sampah di lokasi tersebut.

“Apalagi kalau turun hujan itu sampah tergerus air otomatis berserakan di Jalanan, tentu akan menimbulkan dampak dan pengaruh yang cukup berbahaya bahkan bisa jadi penyakit.” pungkasnya.

Reporter : Taufik Hidayat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *