Desa Cibedug Lebarkan Jalan Tembus, Warga Babakan Rela Hibahkan Tanah
Read Time:52 Second

Ciawi, PenaPublik.com – Pemerintah Desa Cibedug, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, tengah menggeber pelebaran jalan tembus. Pembangunan jalan tembus ini dilaksanakan secara bertahap. Saat ini baru tahap membangun Tembok Penahan Tebing (TPT) atau turap yang di danai Dana Desa sebesar Rp.282.770.779.

TPT ini memiliki panjang 190 meter dengan lebar 4 meter dan tinggi 3 meter. Pembangunan tersebut dilakukan tepatnya di Kampung Babakan RT 05/04 Desa Cibedug.

Menurut Aziz, Ketua Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Pembangunan TPT dan Pembangunan Jalan Tembus Desa Cibedug, mengatakan, jalan tembus ini di butuhkan masyarakat untuk meningkatkan dan mempermudah mobilitas sehingga diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Cibedug.

“Ada 10 unit rumah warga yang sebagian bangunannya akan tergusur oleh pembangunan pelebaran jalan penghubung antara Desa Cibedug ke Desa Bojong Murni. Tapi kami bersyukur warga yang terkena pelebaran mau memberikan sebagian tanahnya untuk pelebaran jalan ini,” ungkapnya.

Masih kata Azis, yang juga Ketua LPM Desa Cibedug, Ia menambahkan hasil koordinasi dengan semua warga yang sebagian bangunan rumahnya terdampak, Pemdes harus mengganti bangunan warga sampai rapih kembali.

(Wan/TH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

18 + 6 =