Jalur Puncak Harus Steril Dari Sampah Penapublikcom
Read Time:2 Minute, 16 Second

Cisarua, PenaPublik.com – Karang Taruna Kecamatan Cisarua membuat gebrakan baru dalam pergerakannya, Setelah sekian lama vakum dari berbagai kegiatan. Sesuai agenda dan janji dari para pengurusnya yang bersedia dan komitmen akan menghidupkan kembali roda organisasi Karang Taruna salah satunya menjelang HUT RI ke-74 tahun dengan menggelar Bakti Sosial Bebersih Sampah di Jalur Jalan Raya Puncak, Pada Jum’at (16/08).

Dalam kegiatan tersebut, Karang Taruna Cisarua menggandeng Komunitas Pegiat Peduli Lingkungan (Pepeling) dan Pramuka SMK Bhineka Nusantara (Binus) yang terletak di Desa Leuwimalang, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) UPT DKP Ciawi, Karang Taruna Desa Kopo juga melibatkan beberapa stakeholder para pengusaha Hotel dan Restoran diwilayah jalur Puncak.

Kegiatan diawali sejak pagi hari tepat pukul 08.00 WIB, Sebuah truck angkut sampah UPT DKP Ciawi sudah terparkir di titik kumpul depan Bakmi Golek, Leuwimalang. Satuan Polisi Pamong Praja Kecamatan Cisarua pun hadir memberikan arahan bagi peserta aksi bakti sosial yang selanjutnya berjalan sambil memungut sampah hingga finish di rest area Sari Barokah, Cisarua.

Menurut Aksan, Sekretaris Karang Taruna Kecamatan Cisarua mengatakan bahwa kegiatan pertama kalinya ini hasil kesepakatan dari rekan-rekan Karang Taruna dimana didalamnya juga melibatkan beberapa stakeholder yang berada di Jalur Jalan Raya Puncak.

“Alhamdulillah dari para pengelola, pengusaha Hotel dan Restoran sangat merespon kegiatan ini meskipun baru pertama kali, Namun kami tidak hanya bergerak disini saja karena ini akan menjadi kegiatan yang berkelanjutan serta berkesinambungan. Mohon dukungan dan supportnya,” terang Aksan saat dijumpai disela-sela kegiatan Baksos, Pada Jum’at (16/08).

Sentuhan Para Pemuda Yang Tidak Hanya Di Atas Meja

Sementara itu Kamaludin, selaku pihak UPT DKP Ciawi berharap agar kegiatan ini tidak hanya dilakukan saat ini saja tetapi harus berkelanjutan.

“Karang Taruna Cisarua jangan berdiam diri harus berani tampil, Nah kegiatan inipun mesti berkelanjutan dan berkesinambungan dalam upaya membantu salah satu program Pemerintah Kabupaten Bogor yakni di tahun 2020 bisa terbebas dari sampah,” harapnya.

Hal senada dikatakan Solihin, Aktivis Pepeling dan Sandi Codet, Pengurus Karang Taruna Desa Kopo, Keduanya sangat mendukung apa yang sudah diupayakan oleh pengurus Karang Taruna Kecamatan Cisarua dalam kegiatan tersebut.

“Ini sangat bagus dan positif, Kami harap Bakti Sosial ini tidak berhenti sampai disini saja tetapi harus terus menerus dilakukan karena seperti kita ketahui bersama bahwa permasalahan sampah ini sudah krodit. Mungkin bisa diagendakan seminggu atau sebulan sekali untuk bebersih sampah di Jalan Raya Puncak ini,” tandas keduanya.

Ditempat yang sama Agus Setiawan, Salah satu anggota Pramuka SMK Bhineka Nusantara (Binus), Ia bersama rekan-rekan Pramuka mengaku senang dengan undangan dan keikutsertaannya dalam rangka bakti sosial yang digagas oleh Karang Taruna Kecamatan Cisarua tersebut.

“Kami sangat senang ikut kegiatan seperti ini, Kalau diundang lagi kami bersedia ikut kembali. Terima kasih dan Bravo Karang Taruna Cisarua.” pungkasnya.

Reporter : Taufik Hidayat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *