Ketua Dprd Gelar Reses Di Desa Cileungsi
Read Time:1 Minute, 41 Second

Ciawi, PenaPublik.com – Ketua DPRD Kabupaten Bogor menggelar kegiatan Reses masa sidang tahun 2018 di Aula Desa Cileungsi, Kecamatan Ciawi.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Ilham Permana, Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Camat Ciawi, Kepala Desa beserta Sekdes dan stafnya, Kepala Desa se-Kecamatan Ciawi, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan warga Masyarakat Desa Cileungsi, pada Kamis (30/08).

Ilham Permana, Ketua DPRD Kabupaten Bogor seusai acara mengatakan bahwa reses yang dilakukan secara langsung bertatap muka dengan konstituen pemilih yang kebetulan digelar di Desa Cileungsi ini.

“Ya reses ini kita lakukan untuk bisa menyerap aspirasi dan merealisasikannya. Tadi ketika ada beberapa pertanyaan dari Kepala Desa mewakili warga diwilayah masing-masing itu sebagai bahan kajian kedepannya mudah-mudahan bisa segera terealisasi,” kata Ilham Permana, Politisi Partai Golkar itu.

Saat disinggung soal destinasi wisata di Kecamatan Caringin, Dirinya menuturkan bahwa wilayah tersebut menjadi salah satu destinasi wisata untuk Kabupaten Bogor karena sudah mulai banyak villa dan Hotel yang juga mulai banyak dikunjungi wisatawan baik lokal maupun Manca Negara.

“Yang terpenting juga disana sudah bisa menghasilkan PAD, jadi sudah saatnya sekarang bagi lokasi dan Daerah tertentu yang memang bisa menyumbangkan Pendapatan Asli Daerah kepada Kabupaten Bogor sudah harus diperhatikan infrastruktur tidak hanya jalan saja, tetapi yang lainnya juga,” paparnya.

Sementara itu ditempat yang sama Baban Subandi, Kepala Desa Cileungsi mengaku pihaknya merasa bangga Desa Cileungsi dikunjungi Ketua DPRD Kabupaten Bogor, walaupun kegiatan reses tersebut seharusnya dilakukan di Kecamatan.

“Ini semata-mata karena memang Desa Cileungsi ada kedekatan emosional dengan Ketua DPRD, terbukti juga bahwa tadi beliau mengucapkan banyak terima kasih terutama kepada warga masyarakat Desa Cileungsi yang dulu adalah pendukungnya,” ungkapnya.

Masih kata Baban, Ia menambahkan sejujurnya jika bicara harapan pastinya banyak,tetapi karena melihat situasi dan kondisi terlebih jika anggaran dari Pemerintah Daerah itu yang bisa dialokasikan melalui dewan mungkin tidak semuanya bisa dan senantiasa berusaha khusus untuk Desa ini.

“Sekiranya yang menjadi prioritas selalu kita ajukan kepadanya apalagi ada kedekatan emosional, Mudah-mudahan semua pengajuan bisa terwujud untuk Desa Cileungsi ini melalui Pak Ilham sebagai Ketua DPRD.” pungkasnya penuh harap.

(TH/Wan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

10 + 17 =